SELAMAT HARI PAHLAWAN, #SEMOGA TERCATAT SEBAGAI SYUHADA'

Monday 8 December 2014

Sumut Raih Penghargaan Nasional Kemitraan PAUD

Siswa Taman Kanak-Kanak (TK) mengenakan busana daerah saat memperingati Hari Kartini.

Siswa Taman Kanak-Kanak (TK) mengenakan busana daerah saat memperingati Hari Kartini. (sumber: Antara/Novaerdika)
Medan - Sumatera Utara berhasil menjadi pemenang pertama pada Apresiasi Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Berprestasi Tahun 2014 Tingkat Nasional untuk kategori kerja sama dan kemitraan, yang digelar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
"Penghargaan diserahkan oleh Direktur Pembinaan PAUD Dirjen PAUD, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Erman Syamsudin di Yogyakarta Sabtu. Sumut tentunya bangga," kata Bunda PAUD Sumut, Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho di Medan, Minggu (7/12) malam.
Istri Gubernur Sumut H Gatot Pujo Nugroho mengatakan hal itu usai pulang dari Yogyakarta, setelah mengikuti acara tersebut pada 4 - 6 Desember 2014.
Sumut dinilai berhasil merangkul dan bekerja sama dengan para mitra kerja, dalam meningkatkan mutu pendidikan anak didik, khususnya pendidikan anak usia dini.
Kemitraan itu dimulai dari mensosialisasikan program PAUD, mengajak organisasi mitra untuk mengintegrasikan kegiatan PAUD dengan bidang-bidang lainnya, seperti kesehatan dan gizi.
Sumut melibatkan Dinas Kesehatan dan BKKBN dalam program pengembangan mutu PAUD.
Beberapa mitra kerja Bunda PAUD Sumut adalah PT Bank Mandiri (persero) Tbk, PT Kalbe Nutritional Medan (susu zee), Perusahaan Art Line dan Pelikan, Bharlind Music Center, PT Suntory Garuda Beverage, PT Penerbit Erlangga Wilayah Sumut, PT Mas Media Buana Pustaka, Penerbit CV Mitra Medan, PT Deya Medica dan PT Faber-Castell Wilayah Sumut.
Dia menjelaskan, dengan kerja keras, termasuk bantuan berbagai mitra kerja, beberapa keunggulan yang sudah diraih Sumut dalam pengembangan PAUD adalah sudah cukup tingginya cakupan layanan PAUD .
Angka partisipasi (kasar) PAUD usia 3 - 6 tahun sudah mencapai 63,01 persen.
Meski persentase itu berada pada urutan ke 11 dari 33 provinsi se-Indonesia dengan angka 64,76 persen, tetapi tren meningkat.
Adapun target Provinsi Sumut dalam layanan PAUD hingga 2015 adalah mencapai APK PAUD untuk kelompok anak 3 - 6 tahun sebesar 84,76 persen.
Mengutip pernyataan Direktur Pembinaan PAUD Dirjen PAUDNI, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Erman Syamsudin, Sutias mengatakan kemampuan Sumut mengajak mitra bergabung untuk meningkatkan PAUD perlu ditiru.
Semakin banyak PAUD yang berkualitas, maka SDM di Indonesia akan semakin bagus.
Penulis: /FAB
Sumber:Antara

0 comments:

Post a Comment