SELAMAT HARI PAHLAWAN, #SEMOGA TERCATAT SEBAGAI SYUHADA'

Thursday, 15 May 2014

CERDAS, KUAT, SEHAT ALA SANG EMBUN


Sering jika bertemu teman lama mereka berkata,"Ya Allah.. Usia 40an masih kayak dulu saja sih?"
Kalau ketemu aku para preman geleng-geleng,"Abang bersih banget.. Ga tampak kekerasan, pernah malang melintang baku hantam di Pasar Sumur Batu Kemayoran dan Terminal Pulogadung".
Mantan istri pernah cerita kepada keluarganya, soal staminaku. Mereka bertanya,"Orang tuh?"
Di danau Tempuran - Blora, Desember 2013 lalu saat break shooting 'IMPIAN SUKARNO' aku, Jefry dan Reyga Manggala adu kekuatan lempar batu terjauh ke air. Tidak sekalipun mereka menang. Jaraknya mendekatipun tidak. Hingga pindah tempat, 100x lagi ya mungkin tetap sama. Reyga yang masih SMA nyeletuk,"Heran, apa sih rahasianya. Padahal usia palng tua!"
Atau jika bertemu sahabat di event atau wanita non muslim yang ingin mengetahui kepribadian muslim, sambil memandangiku, mengucap,"Ya Allah, macho amat sih..", "Lelaki banget, berjenggot, raut wajah selalu segar". Hahaha.. kepribadian muslim itu akhlak, bukan casing Mbak.." Aya-aya wae..
Sebenarnya tidak ada yang istimewa, ini rahasianya:
Seperti biasa sebelum tidur minum susu hangat, tidur tidak terlalu larut, sekitar pukul 22.00 WIB agar bisa bangun tengah malam. Sebelum tidur pesankan pada otak agar bangun tengah malam dan perintahkan pada tubuh agar total istirahat kecuali sensor indera telinga dan suhu. Tanpa alarm, biarkan alami, in syaAllah, hingga terjaga posisi tidur kita tetap seperti semula, dan saat ada orang lewat hawanya terdeteksi, kita akan terbangun!
Jika bangun sebelum pukul 03.30 biasanya tidak langsung mandi sebelum shalat shubuh kecuali zunub,
tahajjud dilanjut zikir berikut doa sekitar 1 jam.
Lalu online menambah wawasan sebentar.
Shalat shubuh berjamaah ke masjid.
Mandi setelah shalat shubuh untuk menghalau kantuk. Sebab Rosul mencontohkan tidak tidur setelah shubuh. Waktu tersebut adalah waktu untuk menuai ghonimah (pahala berlimpah), terbuka pintu rezeki dan datangnya barokah (banyak kebaikan)
Jika bangun lewat dari pukul 03.30 WIB aku mandi sebelum shalat karena khasiat mandi di waktu shubuh sangat luar biasa. Kandungan gas 03 yang berlimpah mengaktifkan kerja otak dan tulang.
Usai shubuh olah mimik, gunanya memanipulir gugup saat akting atau agar kulit wajah lentur awet muda.
Di lanjut senam atau olah tubuh dari kepala hingga jari kaki. Joging tanpa alas kaki di tanah kasar, lari 600m, lari zigzag 600m sangat berguna bagi olahragawan terutama futsal dan beladiri.
Kemudian konsentrasi. Atur nafas.
Pushup min 30x dari mengepal hingga bertumpu jari, sit-up 30x, sportjump 30x, angkat tubuh 15x lalu kayang jika sanggup seperti kayangku kayang tanpa tangan hingga kepala menyentuh lantai sebagai tumpuan badan untuk menguatkan leher sekitar 5 menit berubah-rubah posisi atau diputar (headspin).
Selanjutnya mengerjakan pekerjaan rumah seperti menyapu halaman dll terserah anda.
Begitu matahari terbit.
Berbasuh atau boleh mandi lagi. Lalu ke masjid, setiap masuk masjid dahulukan kaki kanan mengucap,"Allahummaftahlii abwaaba rahmatik. Wahai Allah, bukakanlah untukku pintu-pintu rahmatMu".
Shalat tahiyatul masjid. Tidur sekitar 1 jam.
Bangun, cek internet di hp. Wudhu, shalat dhuha, doa lalu tilawah. Jika tidak ada aktifitas mendesak lahap 1 juz, jika tidak memungkinkan, usahakan dapat 1 halaman. Gunanya ketenangan pikiran menstabilkan kewaspadaan mata.
1 juz sangat ringan bila kita melihat manfaat & waktunya yang hanya 1 jam. Sebelum 1 jam jangan berhenti. Bukankah kita bisa online min 4 jam sehari? Dan jika begadang ngobrol ngalor ngidul tidak ingat waktu? Jangan mengukur halamannya jika belum kuat ibadah!
Selesai, berdoa.
Ke luar masjid dahulukan kaki kiri seraya mengucap,"Allaahumma innii as aluka min fadhlikal aziim. Wahai Allah, Sesungguhnya aku memohon kepadaMu akan segala keutamaanMu".
Sarapan pagi harus kenyang! Karena salah satu faktor menurunnya kecerdasan & fungsi organ adalah mengabaikan sarapan. Minum susu selain menambah massa otot juga menghilangkan pegal otot setelah beraktifitas berat.
Bila ingin mendapat support lebih untuk istiqomah tilawah 1 juz sehari dan menambah sahabat sholeh, bergabunglah dengan Komunitas ONE DAY ONE JUZ. www.onedayonejuz.org
Pola makan cermat, lingkungan rapih dan terawat, berenang sempat.. In syaAllah selalu sehat wal afiat, insting cepat, pesona mencuat, daya pikir kuat. Ibadah kian nikmat!
SELAMAT MENCOBA!

0 comments:

Post a Comment